Penyerahan Bantuan Alat Mesin Pertanian (ALSINTAN) oleh DPR RI Bapak Dr. H. Hermanto, SE, MM kepada Kelompok Tani di Dharmasraya

Penyerahan Bantuan Alat Mesin Pertanian (ALSINTAN) oleh DPR RI Bapak Dr. H. Hermanto, SE, MM kepada Kelompok Tani di Dharmasraya


Rabu, 25 September 2024 DPR RI Bapak Dr. H. Hermanto, SE, MM kembali menyerahkan bantuan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) melalui Dinas Pertanian kepada beberapa kelompok tani di Dharmasraya. Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Dr. H. Hermanto, SE, M.M, Kepala Dinas Pertanian yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Bapak Epon Ekanedi, SH.I, M.Si, Kepala Bidang Tanaman Pangan Bapak Soemardi, SP, Kepala Bidang Hortikultura Ibu Yenti Hartati, SP, Kepala Bidang Prasarana Sarana Pertanian yang diwakili oleh staff Prasarana Sarana Pertanian, staff dinas pertanian dan kelompok tani penerima bantuan alsintan. Bantuan alsintan yang diberikan  berupa Combine Harvester Besar (2 unit), Becak Motor (1 unit), Pompa Air (5 unit), dan Handsprayer (20 unit). Kelompok tani penerima bantuan alsintan yaitu:

1. Kelompok Tani Makmur, Nagari Batu Rijal Kecamatan Padang Laweh (Combine Harvester Besar);

2. Kelompok Tani Cermat, Nagari Sungai Langkok Kecamatan Tiumang (Combine Harvester Besar);

3. Kelompok Tani Sakinan Sejahtera, Nagari Pulau Mainan Koto Salak (Becak Motor);

4. Kelompok Tani Kotan Sarabi, Nagari Abai Siat Kecamatan Koto Besar (Pompa Air)

5. Kelompok Tani Panyolumau Saiyo, Nagari Abai Siat Kecamatan Koto Baru (Pompa Air);

6. KWT Sejahtera, Nagari Sitiung Kecamatan Sitiung (Pompa Air);

7. Kelompok Tani Lestari Green Farm, Nagari Kurnia Selatan Kecamatan Sungai Rumbai (Pompa Air);

8. Kelompok Tani Berkah Bersama, Nagari Sungai Rumbai Timur Kecamatan Sungai Rumbai (Pompa Air);

9. KWT Sumber Makmur Serasi, Nagari Tabek Kecamatan Timpeh (2 unit Handsprayer);

10. KWT Mekar Sari, Nagari Kurnia Selatan Kecamatan Sungai Rumbai (2 unit Handsprayer);

11. KWT Dahlian, Nagari Kurnia Selatan Kecamatan Sungai Rumbai (2 unit Handsprayer);

12. KWT Kemuning, Nagari  Ampang Kuranji Kecamatan Koto Baru (2 unit Handsprayer);

13. KWT Teratai Indah, Nagari Sungai Duo Kecamatan Sitiung (2 unit Handsprayer)

14. KWT Gang Petai, Nagari Kurnia Selatan Kecamatan Sungai Rumbai (2 unit Handsprayer);

15. Kelompok Tani Tekad Baru, Nagari Kurnia Selatan Kecamatan Sungai Rumbai (2 unit Handsprayer);

16. Kelompok Tani Kenari, Nagari Sungai Duo Kecamatan Sitiung (2 unit Handsprayer);

17. Kelompok Tani Sakinah, Nagari Sungai Langkok Kecamatan Tiumang (2 unit Handsprayer);

18. Kelompok Tani Sejati, Nagari Koto Salak Kecamatan Koto Salak (2 unit Handsprayer).

DPR RI Bapak Dr. H. Hermanto, SE mengatakan “kami berharap kelompok tani penerima bantuan dapat memanfaatkan dan mengkaryakan alsintan yang telah diterima dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan hasil dan penghasilan anggota kelompok tani”.